mengejar angin
Label:
tulisan hati
ketika kita sedang mengejar angin, di tengah perjalanan kita mungkin akan bertanya pada diri kita sendiri.
'apakah aku akan mendapatkan apa yang aku inginkan?
apakah yang aku dapatkan nantinya akan seimbang dengan keringat yang telah mebanjir?
jikalau tidak, untuk apalah semua ini?
angin terlalu sulit ku gapai. apakah aku mampu, meski hanya dengan tangan kecilku?
angin itu selalu berlari setiap aku melangkah, apa aku mampu mengejarnya meski hanya dengan langkah kecilku?'
dan setelah kita dihadapkan oleh pertanyaan itu, satu di antara jalan yang pasti akan kita tempuh, maju atau mundur.
sebuah pernyataan yang akan menjadi akhir perjuangan kita ataupun menjadi awal dari sebuah perjalanan yang panjang.
0 komentar
Posting Komentar